Jenis Pekerjaan Yang Rentan Terkena Obesitas - My Life is My Freedom
Headlines News :
Home » , » Jenis Pekerjaan Yang Rentan Terkena Obesitas

Jenis Pekerjaan Yang Rentan Terkena Obesitas

Written By mridwan on Selasa, 25 Februari 2014 | 19.16

Jenis Pekerjaan Yang Rentan Terkena Obesitas - Obesitas berhubungan erat dengan keseharian seseorang. Termasuk juga jenis pekerjaan pun ternyata berpengaruh pada risiko obesitas yang dialami seseorang. Setidaknya itulah yang diungkapkan studi di Washington, AS.

Dilaporkan Huffington Post, ahli medis dari Centers for Disease Control and Prevention melakukan pengamatan terhadap 37.626 karyawan selama tahun 2003 sampai 2009. Dalam studi ini, prevalensi obesitas dipengaruhi juga oleh demografi, tingkat aktivitas fisik, merokok, konsumsi buah dan sayur, serta aktivitas di waktu luang.

Studi ini bertujuan untuk memperkirakan prevalensi dan faktor risiko obesitas seseorang menurut pekerjannya sekaligus menginformasikan prioritas program kesehatan di tempat kerja. Tim peneliti pun menganalisa 28 kelompok pekerjaan di luar militer dan pegawai kontruksi.

Hasilnya ditemukan bahwa orang yang bekerja sebagai pengemudi truk dan moda transportasi lain, penyedia jasa asuransi, serta cleaning service memiliki risiko obesitas tertinggi.

"BMI (body mass index) memang tidak bisa membedakan massa lemak dan jaringan. Tapi, pekerja dengan tuntutan mobilitas lebih tinggi kemungkinan besar lebih sehat secara fisik dan memiliki BMI lebih tinggi karena peningkatan massa otot," tulis para peneliti dalam laporannya seperti dikutip dari iVillage, Rabu (26/2/2014).

Hasil studi juga menunjukkan bahwa prevalensi obesitas pada seluruh profesi adalah 24,6 persen dengan 11,6 persen risiko berada pada penyedia jasa layanan kesehatan seperti dokter dan praktisi kesehatan. Kemudian 38,6 persen bekerja sebagai pengemudi truk.

Pekerja yang merokok juga memiliki prevalensi obesitas lebih rendah dibanding pekerja bukan perokok. Meskipun, proporsi perokok paling tinggi ada pada pengemudi truk dan terendah pada penyedia jasa layanan kesehatan. Meski begitu, peneliti mengingatkan bahwa obesitas juga bisa ditekan terlepas dari apapun jenis pekerjaan Anda melalui penerapan gaya hidup sehat.

Nah, berikut ini hasil studi yang menunjukkan daftar profesi dengan prevalensi obesitasnya:

1. Pengemudi truk 38,6%
2. Pengemudi transportasi lain 37,9%
3. Penyedia jasa asuransi 33,3%
4. Cleaning service 29,5%
5. Penyedia jasa kesehatan 28,8%
6. Jasa reparasi 28,9%
7. Pegawai administrasi 27,9%
8. Layanan Personal 27,2%
9. Teknisi 26,6%
10. Pegawai pabrik 26,1%
11. Marketing 25,4%
12. Manajemen 25,1%
13. Eksekutif, administratif dan manajerial 24,4%
14. Operator mesin 23,9%
15. Perawat 22,6%
16. Pertanian, kehutanan dan perikanan 22,3%
17. Guru 21,8%
18. Pembantu rumah tangga 21,9%
19. Ilmuwan 21,8%
20. Pengacara dan hakim 21,7%
21. Insinyur, arsitek dan surveyor 20,2%
22. Pegawai restoran 20,1%
(sumber:http://health.detik.com/read/2014/02/26/083030/2508541/763/orang-dengan-pekerjaan-ini-berisiko-tinggi-alami-obesitas|foto:Thinkstock)

Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Kata Mutiara

 
Support : | |
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. My Life is My Freedom - All Rights Reserved
Original Design by Creating Website